#TimPutihEmas atau #TimBiruHitam?

Sebuah foto gaun yang sempat viral di dunia maya ini membuat orang bertanya-tanya, sebenarnya apa warna asli gaun tersebut?
sumber: wikipedia
Pengguna dunia maya pun dibuat heboh dengan perdebatan antara warna asli gaun ini, ada yang menyebut warna putih dan emas sedangkan sisanya menyebut warna biru dan hitam. Menurut saya, warna gaun diatas adalah putih dan emas. Eits.. jangan buru-buru marah dulu. Coba kita lihat foto dibawah ini.


Ya.. ternyata warna gaun yang sebenarnya adalah biru dan hitam! Tapi, perbedaan sudut pandang ini sangat wajar terjadi di kehidupan manusia. Tidak jarang perbedaan yang ada bisa menimbulkan perdebatan, loh. Perbedaan sudut pandang pada setiap individu biasa disebut persepsi

Menurut Brian Fellows, persepsi adalah suatu proses yang memungkinkan suatu indera untuk menerima dan menganalisis informasi. Lebih jelasnya, persepsi diartikan sebagai proses internal yang kita lakukan untuk memilih, mengevaluasi dan mengorganisasikan rangsangan dari lingkungan luar. 

Dalam komunikasi, persepsi berperan sebagai inti komunikasi. Persepsi juga dapat mempengaruhi komunikasi dalam pengiriman pesan dalam bentuk apa yang disampaikan dan penerimaan pesan dalam bentuk respon atau feedback

Persepsi dari masing-masing individu mungkin bisa menimbulkan ketidaknyamanan dalam sebuah komunikasi, tapi alangkah baiknya untuk tetap saling menghargai sudut pandang tiap orang karena apa yang kita lihat belum tentu mereka akan setuju dengan kita. 

Jadi, setelah paham tentang persepsi, yakin masih mau debat jadi #TimPutihEmas atau #TimBiruHitam? Kalau saya sih, NO! 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dua sisi.

Gestur vs Kata